Indonesia Menari 2019 kembali hadir di Kota Bandung. Program yang digagas oleh www.indonesiakaya.com kembali mengajak masyarakat Indonesia untuk lebih dekat dengan tarian tradisional Indonesia yang dikemas secara modern.
Setelah tahun lalu sukses dilaksanakan secara serempak di Jakarta, Bandung, Solo dan Semarang, tahun ini Indonesia Menari 2019 semakin meriah dengan adanya penambahan tiga kota baru, yaitu Medan, Makassar, dan Palembang.
Indonesia Menari rutin diselenggarakan sejak tahun 2012 ini yang dimeriahkan oleh sekitar 7.000 peserta di 7 kota di Indonesia. Para peserta yang terdiri dari perorangan, berbagai komunitas generasi milenial, sanggar tari, komunitas pecinta tari, sekolah dan universitas di Indonesia ini bersama-sama menari dan menunjukan kemampuannya untuk memperebutkan total hadiah ratusan juta rupiah
“Selama penyelenggaraan Indonesia Menari, kami melihat besarnya antusias masyarakat di berbagai daerah untuk mengikuti kegiatan ini , sehingga kami menambah kota penyelenggaraan menjadi 7 , agar semangat cinta budaya semakin meluas di masyarakat,” tutur Ikon Indonesia Menari, Bastian Steel di Atrium 23 Paskal Shopping Center, Kota Bandung, Minggu (17/11).
Memeriahkan acara Indonesia Menari, selain kehadiran Bastian dan artis Rebecca Klopper, juga hiburan oleh Deredia. “Mungkin masih banyak generasi muda sekarang yang berpikir kalau menari tarian Indonesia itu sulit , ternyata tidak sesulit yang dibayangkan. Acara seperti ini keren banget karena tidak hanya senang-senang, tapi ada edukasinya dan visi untuk menyebarkan cinta budaya, cinta Indonesia ke masyarakat,” ujar Bastian Steel . (E- 011) ***